Lokasi Strategis Buana Bukit Permata
BATAM, propertinews - Melakukan pembangunan perumahan, rusun, apartemen atau jenis komplek hunian lainnya oleh para pengembang tentu setelah melalui berbagai pertimbangan yang benar-benar matang.
Dan dari berbagai pertimbangan tersebut, penentuan lokasi yang strategis menjadi salah satu yang terpenting.
Ya, lokasi yang strategis. Itulah pastinya yang menjadi kunci utama Cipta Group dalam membangun perumahan-perumahan sehingga menjadi salah satu induk perusahaan pengembang lokal yang tersukses di Kota Batam.
Seperti yang diungkapkan oleh Yuni Diyah Pangesti, Manajer Pemasaran PT Buana Cipta Propertindo (BCP), salah satu perusahaan pengembang di bawah Cipta Group.
Buana Bukit Permata misalnya, perumahan dan town house yang saat ini tengah dipasarkan oleh BCP tersebut, menurut Yuni, sangat memperhatikan hal itu.
Dari pengamatan, apa yg dikatakannya memang tidak jauh dari kenyataan, dimana perumahan ini memiliki beberapa kelebihan karena lokasinya yang strategis.
BCP membangun Buana Bukit Permata di atas lahan yang lebih tinggi diantara sejumlah kawasan perumahan dan pemukiman lainnya di daerah Tembesi, Sagulung, sehingga pemandangan yang cukup eksotik dipastikan sudah menjadi "santapan mata" bagi konsumen yang sudah menempati rumah di sana dalam kesehariannya.
Selain memberikan "view" yang menarik, ketinggian lahan kawasan perumahan itu juga secara langsung memberikan kepastian bahwa Buana Bukit Permata, bebas banjir.
Bukan itu saja. Para ibu rumah tangga atau keluarga yang tinggal di perumahan ini juga tidak perlu khawatir menghabiskan waktu perjalanan yang lama untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari atau untuk mengajak anak-anak berlibur.
Mengingat tidak jauh dari perumahan itu, atau hanya berjarak sekitar 1 km, berdiri salah satu komplek pusat perbelanjaan terbesar di daerah itu yang juga memiliki taman air "Water Boom Park", yakni Top 100 Batu Aji.
"Spesifikasi bangunan perumahan relatif sama dengan perumahan-perumahan lain di Batam yang sejenis, tetapi kami punya lokasi yang lebih strategis," ucap Yuni Optimis.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang Perumahan dan Town House Buana Bukit Permata, dapat menghubungi di nomor 0813 6445 4749 atau 0778 7232 502.